Robi Ansik Punya Integritas Yang Tidak Diragukan

 

Robi Ansik (Foto-Istimewa)

malesungnews.com Selasa 11/1/2022.// Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Kecamatan Dumoga tepatnya di Desa Pusian Selatan yang nantinya akan digelar pada tanggal 03 Februari 2022, telah ditetapkan ada Empat Putra Pusian terbaik yang menjadi kandidat di pesta demokrasi tingkat Desa itu. Salah satu tokoh masyarakat yang digadang-gadang ikut memberi diri sebagai calon Sangadi dengan Nomor Urut 2 ini adalah Robi Ansik yang akrab disapa Obi. 

Pensiunan TNI Angkatan Darat dengan Pangkat Terakhir Pembantu Letnan Satu ini, memang sangat bersahaja, dan punya integritas yang tidak diragukan lagi untuk nantinya membawa Desa Pusian Selatan lebih maju dari hari ini.

"Desa Pusian Selatan sebagai sebuah desa di Kecamatan Dumoga, sebagain besar warga masyarakat bekerja sebagai petani, dengan hasil pertanian jagung, kelapa, dan rica (cabe-red). Jika saya terpilih dan dipercayakan nanti sebagai Sangadi, tentu saya akan mengabdikan diri semaksimal mungkin, dan bersama warga, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Agama, pun Pemuda Karang Taruna akan mengembangkan usaha, dan membuka lapangan kerja berdasarkan potensi yang ada". Begitu Pak Obi bilang.

Suami terkasih dari Reflin Neita Kumaralo inipun memaparkan; "Keterbukaan dan transparansi soal anggaran maupun berbagai kebijakan demi meningkatkan kualitas pembangunan infrastruktur Desa Pusian Selatan, dengan melibatkan semua unsur yang ada sesungguhnya menjadi hal terpenting dan paling utama untuk diwujudkan".

Pada kesempatan ini, Pak Obi ketika jumpa dikediamanya, tak lupa menitipkan rasa terima kasih  kepada warga Pusian Selatan yang ikut memotivasi mendaftarkan diri sebagai calon Kades dengan Nomor Urut 2, dan siap mengikuti proses hingga pada penetapan hasil pilkades nanti.

"Atas nama pribadi saya berterima kasih kepada warga masyarakat Pusian Selatan yang ikut memotivasi saya mendaftarkan diri sebagai calon Kepala Desa. Disamping itu tentunya mengharapkan dukungan dan suport dari masyarakat, saudara dan teman, karena tanpa mereka saya bukan siapa-siapa. Untuk itu mohon doa restu, serta dukungan penuh. Saya juga berharap kiranya pelaksanaan pemilihan Sangadi di desa Pusian Selatan ini dapat berjalan lancar, aman dan kondusif, sukses sesuai tahapan, dan menghasilkan pemimpin sesuai hati nurani", begitu  tutur ayah dari Chandra dan Chika Ansik sebagai Calon Sangadi Desa Pusian Selatan.//@Meifan-Arts

 

Posting Komentar

1 Komentar

  1. Betway login a link on facebook - VIVABLOG.CC
    Betway login youtube to mp3 a link on facebook - VIVABLOG.CC. youtube.youtube.instagram.com/

    BalasHapus