Vivi Saroinsong : Bekerja Dengan Hati Demi UNIMA

 


malesungnews.com Tondano// Selasatu perempuan pekerja yang energik dan bersahaja yang ada di jajaran kepegawaian Kantor Pusat Universitas Negeri Manado adalah Bu Vivi.

Pemilik nama lengkap Vivi Winny Saroinsong, S.Pi.M.Ap., ini selalu bekerja dengan penuh semangat. Sungguh tidak mengada-ada, tapi begitulah faktanya.

"Saya bekerja saja dengan hati, demi Universitas Negeri Manado yang torang sama-sama cintai". Begitu kata singkat Bu Vivi disela-sela rapat monitoring dan evaluasi IKU 1 (Indikator Kinerja Utama) yang berlangsung Jumat, 3 Juni 2022 di Lantai 3 Kantor Pusat.

Istri tercinta dari Herry Masinambow ini memang sosok Wewene Minahasa yang tidak pernah kenal lelah pada urusan-urusan peningkatan kinerja di Universitas Negeri Manado. Beliau sudah sangat akrab dengan pimpinan  hingga operator yang sehari-harinya berurusan dengan pemutahiran data kaitannya dengan peningkatan kualitas.

"Torang pantas acungi jempol pada keuletan dan kegigihan Bu Vivi. Beliau benar-benar seorang perempuan pekerja yang luar biasa. Punya aura yang kuat, dan positif memotivasi kami sebagai operator di Fakultas". Kata Meifan Ansik.MPd yang hari ini juga hadir pada rapat yang dimaksud.

"Bu Vivi memang layak diberi jempol, karna sangat nyata kinerjanya". Ungkap Fergina Lengkoan.MPd Operator di Fakultas Bahasa dan Seni.

"Pokoknya Bu Vivi kinerjanya the best -lah gitu. Saya angkat dua jempol". Papar Ari Ratu.SPd.

Dari apresiasi beberapa operator fakultas yang ada ini, sudah tidak diragukan lagi, perempuan yang punya prinsip bekerja dengan hati ini memang benar-benar patut diberi penghargaan "The Best" sebagai Kepala Bagian Umum di UNIMA.

"Saya bekerja dengan hati saja. Tidak ada motivasi lain, selain satu-satunya bekerja demi Universitas Negeri Manado yang saat ini di pimpin oleh Prof.Dr.Deitje Adolfien Katuuk.MPd. sebagai Rektor. Torang so musti dukung terus berbagai kebijakan Rektor demi peningkatan kualitas UNIMA". Begitu kata tutup Ibu tercinta dari Kezia Masinambow ini.//@Arie Tulus

Posting Komentar

0 Komentar