malesungnews.com Manado, Senin 17 Maret 2025// Melky frets Runtu, Begitu nama lengkapnya. Anak dari pasangan Hernie Runtu.SST., dan Rut Tapehe ini lahir di Minahasa pada tanggal 26 Mei 1984.
Masa kecilnya hingga kelar sekolah tahun 2004 di SMA Negeri 1 Langowan, ia habiskan waktu tinggal bersama kedua Ortunya di Wanua Amongena.
Suami terkasih dari Fransiska Tumbol ini, mengaku sebenarnya mau istirahat dulu setahun, cari kerja yang bisa mendatangkan duit, tapi dapat desakan harus kuliah dari Ibu Ratmawis Katuwu tantenya (ibu Ani) Waktu itu bekerja sebagai Pegawai Administrasi di Fakultas Pendidikan Bahasa Dan Seni yang ada di Tondano.
Atas desakan desakan harus kuliah baik dari tante dan mendapat restu dari kedua orang tuanya, Melky mendaftarkan diri sebagai mahasiswa di Fakultas Hukum Unsrat. Tapi Ibunya berharap kuliah di Jurusan Bahasa Inggris. Disaat itu Melky berada di persimpangan jalan.
"Maunya saya kuliah di Fakultas Hukum, tapi bertentangan dengan keinginan orang tua. Lalu saya di antar tante ke Tondano (ibu Ani-Red) katanya biar sekedar jalan jalan, lihat lihat dulu di Fakultas Pendidikan Bahasa Dan Seni UNIMA karena di Fakultas ini juga ada Jurusan Bahasa Inggris". Kata Melky.
"Sesampainya di Kampus sejuk yang banyak pohonnya itu, saya lihat ada seorang bapak agak gembur menggunakan topi Baretta memegang kertas kertas gambar dan pena, berjalan menuju suatu tempat. Saat itu, saya seperti langsung saja tersihir, dan diam diam mengikutinya dari belakang hingga masuk di satu gedung yang dindingnya penuh coretan. Ternyata disinilah Jurusan Seni Rupa. Dan seorang bapak gembur bertopi Baretta itu ternyata adalah Drs.Johny Rondonuwu dosen di Jurusan ini". Begitu ungkap Kiky (nama panggilan lain dari Melky).
Selanjutnya Tuama Langowan ini berkisah: "Yang saya dengar dari Tante Ani Katuwu, di Jurusan ini tidak saja menghasilan seorang Sarjana Guru Seni Rupa, tapi pelukis pelukis akademik. Nah, disinilah keinginan kuat dari saya, mau masuk dan kuliah saja di Jurusan Seni Rupa".
"Ingatan ingatan kenangan saya suka coret coret dinding bangunan sewaktu di SMA, terus tambah ingat lagi sewaktu duduk di bangku SD, SMP suka ikut lomba lukis, apalagi melihat saudara sepupu saya, Friets Konduwes barusan selesai meraih Gelar Sarjana Pendidikan Seni Rupanya di kampus ini, pada akhirnya saya putuskan kuliah di Seni Rupa". Begitu Kirun bilang. (Kirun adalah singkatan nama Melky Runtu yang tertera pada setiap sudut kanvas lukisannya.// Arie Ts.(Bersambung)
0 Komentar